Rabu, 04 November 2009

SEJARAH INDONESIA, ASIA DAN AUSTRALIA

MANUSIA DAN LINGKUNGAN KEHIDUPANNYA.
Menurut para ahli geologi (geologi = ilmu yang mempelajari terbentuknya kulit bumi), bumi yang kita diami ini terbentuk sekitar 2.500 juta tahun yang lalu. Sebelum terbentuk seperti sekarang ini. Bumi merupakan bola gas panas yang berputar pada porosnya. Akibat perputaran yang terus menerus, bola kabut/gas yang panas tersebut akhirnya memadat dan membentuk lapisan-lapisan yang dinamakan kulit bumi.
Perubahan-perubahan itu kemudian dikelompok-kelompokkan menjadi beberapa tahap, yaitu :
a. Archaeieum. Tidak da ciri-ciri kehidupan sedikitpun.
b. Palaeozoikum. Sudah mulai ada kehidupan walaupun bentuknya sangat sederhana.
c. Mesozoikum. Zaman 'hidup pertengahan' yang berkembang pesatnya kehidupan seperti, jenis ikan, reptil, dan amfibi semakin banyak jumlahnya.
d. Neozoikum atau kainozoikum. Zaman ini terbagi lagi menjadi zaman tersier dan zaman kuartier. Pada zaman tersier, jenis hewan mamalia sudah berkembang dengan baik,
zaman kuartier, terbagi lagi menjadi zaman diluvium atau pleistosen dan zaman alluvium atau holosen. Zaman ini merupakan zaman yang sangat penting bagi umat manusia, sebab pada zaman inilah manusia sudah mulai ada dan berkembang dengan baik seperti mahluk-mahluk lainnya. Zaman ini berlangsung sekitar 60 juta tahun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar